Mengucapkan Amin Saat Doa Di Khutbah Jumat Yang Pertama


Assalamualaikum Wr.Wb.

Saya mau bertanya tentang Sholat Jumat. Pada akhir khutbah pertama, Khotib biasanya membaca do'a. Kalo tidak salah doanya sebagai berikut "barakallahuli walakum filqur'anil adzim...." Maaf kalau salah bacaannya.

Kalau sholat jumat di Sidoarjo, pada saat itu jamaah selalu mengamini. Tapi selama saya Jumatan di Jurangmangu, tidak pernah menemui hal seperti itu. Yang ada, jamaah hanya diam saja. Jamaah mengamini hanya ketika khutbah kedua.

Menurut ajaran kita yang seharusnya bagaimana ya?

(Suprapto, 30 Januari 2009)

Jawaban Ustadz Ichsan Nafarin

Di kalangan kita sudah secara umum mengetahui dan percaya adanya waktu-waktu mustajabah untuk berdoa. Salah satunya adalah di antara 2 khutbah jum'at. Karena itu para khotib selepas khutbah pertama selesai memfasilitasi doa bersama yang khitobnya untuk diri sendiri, seluruh jamaah, serta segenap kaum muslimin (lii wa lakum, nii wa iyyaakum, minnii wa minkum, li saa-iril muslimiin wal muslimaat).

Sebab dari itu para makmum seyogyanya mengamini karena memang doa itu untuk kita semua. Mengaminkan doa imam itu kan sunnah yang dilazimkan oleh para shahabat. Tapi memang bukan suatu kewajiban untuk mengaminkan. Selepas itu pun biasanya khotib dan para jamaah melanjutkan doa untuk pribadi saat khotib duduk di antara dua khutbah.

Kalau orang-orang kota biasanya cuma doa sendiri saat khotib duduk karena biasa egois, individualis, dan tidak faham bahwa ucapan sang khotib itu adalah doa.

Jawaban Dr.H.M.Dawud Arif Khan

Assalamualaikum Wr Wb

Alhamdulillah. Sehubungan dengan Jum'at, memang ada beberapa hadits yg menyebutkan adanya waktu-waktu mustajab untuk berdoa di hari Jum'at. Paling tidak ada tiga pendapat yang semuanya bersandar kepada Hadits Nabi.

1. Waktu mustajab itu ada di antara dua khutbah, sebagaimana disebut mas Ichsan. Kalau makmum di Jakarta sini tidak mengucapkan amin saat Khotib baca Baarakallaahu lii wa lakum bil Qur'anil Adziim, wa nafa'ani wa iyyaakum bimaa fiihi minal aayati wadz-dzikril hakim, wa taqabbalallahu minnii wa minkum tilaawatahu, innahu Huwas Samii'ul Aliim, adalah karena mereka tidak mengerti kalau itu doa, dan kebanyakan ngertinya doa itu hanya dibaca di Khutbah Tsani (kedua). Tapi, ada juga yg memang tak mau mengamini doa imam karena menganggapnya bid'ah. Tapi, lebih banyak yang gak ngerti.

2. Waktu mustajab itu adalah menjelang maghrib atau menjelang habisnya hari Jum'at.

3. Waktu mustajab itu samar (tersembunyi) sepanjang hari Jum'at, sehingga tidak semua orang dapat menangkapnya.

Untuk menjaga waktu tersebut, tak ada salahnya kita berdoa saat antara dua khutbah dan berdoa menjelang maghrib.

Semoga bermanfaat.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

(Dikutip dengan perubahan seperlunya dari milis khusus anggota IMAN)


Artikel ini dipersembahkan oleh Unit Knowledge Management AL-IMAN (www.fajarilmu.net)

0 Response to "Mengucapkan Amin Saat Doa Di Khutbah Jumat Yang Pertama"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel